Kecemasan Casillas Akan Kiper Utama Spanyol
Vicente Del Bosque masih belum mengumumkan siapa kiper yang akan menjadi pilihan pertamanya di Piala Konfederasi. Iker Casillas pun menanti dengan gugup.
Dalam beberapa bulan terakhir di klubnya, Real Madrid, Casillas harus menjadi penunggu bangku cadangan. Ini bukanlah situasi yang lazim untuk kiper 32 tahun tersebut.
Hal ini berimbas ke timnas. Kalau Casillas biasanya bisa dengan tenang menanti, mengingat ia lazimnya akan jadi pilihan pertama, kini tidak lagi demikian.
"Ini sulit karena empat bulan terakhir. Menunggu line up itu berat," kata Casillas di Reuters.
"Aku jadi terbiasa tidak menjadi pilihan pertama di klub, tapi fakta bahwa aku dipanggil ke tim nasional membuatku sadar bahwa rekan-rekan setimku senang dengan diriku."
"Aku sudah berusaha berlatih dan memaksimalkan kesempatan untuk memperlihatkan ke rekan-rekan setimku dan pelatih bahwa aku dalam performa bagus dan siap," jelasnya.
Del Bosque sendiri terlihat berusaha simpatik dengan pengalaman Casillas di Madrid. Namun, ia juga tak lantas menjamin Casillas akan jadi pilihan pertamanya di Piala Konfederasi.
"Selama beberapa bulan terakhir ia melewati sebuah situasi yang tidak biasa buatnya. Tidaklah mudah buatnya untuk menyesuaikan, jadi bukanlah kejutan jika ia sedikit gugup."
"Kiper yang sama yang akan bermain besok akan tampil di tiga laga babak pertama ini," ujar Del Bosque tanpa menjelaskan siapa yang akan ia pilih.
Casillas kini harus bersaing dengan dua kompatriotnya, Victor Valdes dan Pepe Reina, dalam memperbutkan satu tempat di bawah mistar gawang Spanyol.
'La Furia Roja' akan menjalani laga pertamanya di Piala Konfederasi dengan menghadapi Uruguay, Minggu (16/6/2013).
Dalam beberapa bulan terakhir di klubnya, Real Madrid, Casillas harus menjadi penunggu bangku cadangan. Ini bukanlah situasi yang lazim untuk kiper 32 tahun tersebut.
Hal ini berimbas ke timnas. Kalau Casillas biasanya bisa dengan tenang menanti, mengingat ia lazimnya akan jadi pilihan pertama, kini tidak lagi demikian.
"Ini sulit karena empat bulan terakhir. Menunggu line up itu berat," kata Casillas di Reuters.
"Aku jadi terbiasa tidak menjadi pilihan pertama di klub, tapi fakta bahwa aku dipanggil ke tim nasional membuatku sadar bahwa rekan-rekan setimku senang dengan diriku."
"Aku sudah berusaha berlatih dan memaksimalkan kesempatan untuk memperlihatkan ke rekan-rekan setimku dan pelatih bahwa aku dalam performa bagus dan siap," jelasnya.
Del Bosque sendiri terlihat berusaha simpatik dengan pengalaman Casillas di Madrid. Namun, ia juga tak lantas menjamin Casillas akan jadi pilihan pertamanya di Piala Konfederasi.
"Selama beberapa bulan terakhir ia melewati sebuah situasi yang tidak biasa buatnya. Tidaklah mudah buatnya untuk menyesuaikan, jadi bukanlah kejutan jika ia sedikit gugup."
"Kiper yang sama yang akan bermain besok akan tampil di tiga laga babak pertama ini," ujar Del Bosque tanpa menjelaskan siapa yang akan ia pilih.
Casillas kini harus bersaing dengan dua kompatriotnya, Victor Valdes dan Pepe Reina, dalam memperbutkan satu tempat di bawah mistar gawang Spanyol.
'La Furia Roja' akan menjalani laga pertamanya di Piala Konfederasi dengan menghadapi Uruguay, Minggu (16/6/2013).


0 komentar:
Posting Komentar